Minggu, 23 Oktober 2011

PACEMAKERS


Pacemaker adalah alat bermuatan listrik yang mengambil alih tugas jan­tung lemah atau gagal.
Usaha pertama adalah "cardiac pac­ing" (istilah pertama) dilakukan pada tahun 1952, dan yang pertama berhasil diimplantasikan adalah pada tahun 1958.
Ini mengubah jantung yang tidak teratur denyutannya, dan sejak itu telah berhasil memperpanjang hidup orang, dan memberikan hidup yang lebih ber­bahagia bagi pasien yang tidak terhitung lagi jumlahnya.


Lebih sepertiga juta pasien di seluruh dunia yang sudah menggunakan pacemaker, berdasarkan laporan British Medical Journal tahun 1981. Jantung yang sakit diubah. Kini, perkembangan besar telah dicapai, dan langkah raksasa telah dilakukan dengan pertolongan alat luar biasa ini. Itu dimasukkan ke dalam tubuh pasien, berjalan sendiri dan mempunyai sumber tenaga yang tidak perlu diisi kembali.
Cara pemasangan, ukuran dan mekanismenya telah disempurnakan. Irama jantung yang sudah bertahun­tahun lemah, atau mengalami ketidak­teraturan apapun dapat menggunakan pacemakers.
Tiap-tiap bangsa mempunyai pan­ dangannya sendiri tentang pacemakers. Di Amerika Serikat dalam satu tahun sa­ja, 67.000 pasien yang menggunakan­nya karena kegagalan jantungnya. Di Inggris (yang berpenduduk kira-kira 1/4 penduduk Amerika), pada tahun yang sama, ada sekitar 4.000 orang yang menggunakannya.
Sikap orang Australia konservatif, dan mirip dengan pendekatan Inggris.
Tetapi yang penting ialah bahwa pacemakers itu sudah tersedia di ne­gara ini. Australia memiliki pengetahu­an, keahlian dan ketrampilan dan alat­nya. Operasi dan alatnya sudah tersedia bagi pasien yang mau memanfaatkan­nya. Sesungguhnya itu adalah suatu kemajuan bagi orang-orang yang menderita ketidakteraturan jantung yang tanpa alat itu akan fatal dan mengancam hidupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar