Minggu, 23 Oktober 2011

PACEMAKERS


Pacemaker adalah alat bermuatan listrik yang mengambil alih tugas jan­tung lemah atau gagal.
Usaha pertama adalah "cardiac pac­ing" (istilah pertama) dilakukan pada tahun 1952, dan yang pertama berhasil diimplantasikan adalah pada tahun 1958.
Ini mengubah jantung yang tidak teratur denyutannya, dan sejak itu telah berhasil memperpanjang hidup orang, dan memberikan hidup yang lebih ber­bahagia bagi pasien yang tidak terhitung lagi jumlahnya.

Gangguan Konduksi



Walaupun denyutan jantung itu berasal dari sino-atrial node pada atri­um, dan biasanya menyebar sebagai gelombang kejutan terus-menerus di seluruh myocardium, gelombang ini dapat diperlambat pada berbagai tem­pat. Ini disebut penghambat jantung, dan pada keadaan tertentu dapat menimbulkan gejala berat. Yang terpen­ting ialah keadaan yang disebut serangan Stokes-Adams, yang dapat dirawat dengan mantap menggunakan electrical pacemakers ke dalam tubuh­nya.

Denyutan Cepat yang Abnormal



Denyutan cepat yang abnormal boleh jadi akan mempengaruhi salah satu serambi jantung (atrium), atau bilik yang lebih besar (ventrikel). Inilah yang terutama:
   (a) Yang berasal dari Atrium: Atrial paroxysmal tachycardia, Atrial Flutter
Atrial Fibrillation
    (b) Yang berasal dari ventrikel­Ventricular tachycardia Ventricular Fibrillation

Denyutan Jantung Ektopik (Extrasistole)



Walaupun denyutan jantung itu berasal dari sino-atrial node, boleh juga berasal dari tempat lain dan disebarkan ke jaringan jantung tesebut. Sumber yang paling umum dari denyutan tam­bahan ini (yang disebut extrasistole, yang berarti extra atau kontraksi tam­bahan yang akan membuat jantung menghasilkan sistole) adalah jaringan ventrikel.

DENYUT JANTUNG TIDAK TERATUR

Denyut jantung orang yang normal kesehatannya berbeda-beda. Tetapi sering terjadi ketidakteraturan, yang kemungkinan disebabkan penyakit. Gejala-gejala sering menunjukkan kelainan ini. Pengobatan dapat mengatasi keadaan yang demikian.


Selasa, 18 Oktober 2011

TEKANAN DARAH RENDAH DAN SHOCK

Tekanan Darah Rendah (Hypotensi)
Kadang-kadang tekanan darah turun apabila orang yang bersangkutan ber­diri. Ini disebut postural hypotension, dan ini adalah kebalikan dari tekanan darah tinggi (hypertensi).

Yang paling umum ialah tekanan yang lebih rendah dari tekanan normal. Ini lebih sering terjadi pada wanita dewasa, di mana angka 100/50 atau lebih rendah terlihat.

SINKOPE ( PINGSAN )



Ini bersifat sementara dan dapat dipulihkan seluruhnya, walaupun kea­daannya agak parah (seperti yang ter­jadi pada serangan jantung). Penyebab­nya ialah turunnya tiba-tiba output jan­tung sehingga untuk seketika otak kekurangan darah dan oksigen sehing­ga otak itu tidak dapat bekerja dengan baik.